Burung kenari jantan dan betina, bagaimana cara membedakannya? Burung kenari banyak dipilih karena termasuk burung kicau yang mudah dirawat, diternakkan, dan bahkan bagus utuk masteran. Suaranya ketika berkicau terdengar begitu khas dan lantang. Banyak yang memilih kenari jantan karena cocok untuk masteran. Nah, biasanya para pemula sering kesulitan membedakan mana bakalan yang cocok untuk masteran. Percuma kalau Anda sampai melatih kenari betina untuk masteran, karena hasilnya pasti tidak maksimal.

Daftar Isi :

Perbedaan Burung Kenari Jantan Vs. Betina

Ciri fisik – Di usia tiga hari atau seminggu, perhatikan garis merah di bagian bawah perut sampai arah dubur. Jika ada garis merah melintang di area tersebut, maka bisa dibilang itu adalah burung kenari jantan. Namun, bagian ini tidak bisa dijadikan sebagai patokan penuh.

Posisi mata – Kenari jantan punya dua mata yang sejajar dengan paruh. Berbeda dengan kenari betina yang punya dua mata di atas paruh. Anda bisa menggunakan cara ini untuk membedakan kenari sejak anakan.

Bentuk kepala – Kenari jantan punya kepala cepak, sedangkan kenari betina tampak lebih membulat.

Raut wajah – Raut wajah kenari jantan lebih garang, namun kenari betina tampak lebih imut dan cantik. Tapi, tetap saja ini hanya penilaian relatif.

Bentuk postur – Kenari jantan lebih besar, tampak gagah dibanding kenari betina. Tapi, hal ini sulit dilihat jika tidak pada kenari tua atau kenari dewasa.

Kaki –  Kenari betina punya kaki yang lebih ramping, tampak lemah dan sedikit pendek. Kaki kenari jantan tampak lebih besar dan lebih kuat. Ukuran kakinya juga lebih panjang.

Bagian selangkangan – Kenari jantan punya selangkangan yang lebih rapat dibandingkan kenari betina.

Kabar Terkait :  Tips Perawatan Supaya Burung Kenari F1 Gacor Ngeroll Panjang

Kloaka – Sibakkan bulu kenari, jika bentuknya menonjol ke atas, maka ini adalah kenari jantan. Sedangkan kenari betina punya kloaka yang rata dengan bagian perut.

Membedakan Jenis Kelamin Dari Suara

Punya kenari umur 3 bulan, tapi bingung jenis kelaminnya padahal sudah menggunakan cara di atas? Coba dengan cara berikut:

Suara ketika lapar – Kenari muda mengeluarkan suara cit-cit guna memanggil induknya ketika lapar. Dengarkan sauranya, jika terdengar lebih keras dan lantang maka sudah pasti kenari jantan.

Jika masih bingung, Anda bisa menggunakan gambar kenari jantan. Jika mampu mebedakan mana yang jantan dan betina, maka akan lebih mudah untuk proses menjodohkan atau kawin.